Saturday, June 20, 2009

grey's anatomy

dia pintar.
mungkin kata- kata paling tepat menggambarkan dia adalah dia pintar.

saya jarang berkisah dengannya,
saya jarang pula berpergian dengannya,
apalagi hanya berdua, karena bisa- bisa kami nyasar ntah kemana karena kedongo an kami akan jalanan.
saya jarang juga mendengar kisahnya,
kami saling berkisah hanya kalau butuh pandangan paling rasional.
bicara dengannya jelas bukan masalah egois, taktis, manis. tapi praktis, logis, sadis.
dia bicara sambil melupakan hati, dan terkadang saya butuh yang tak perlu pakai hati, cukup pakai otak saja, cukup pakai kepandaian dan intelegensia. dan dia yang akan saya cari kala itu.

dia bukan tempat saya berbincang masalah cinta- cinta an.
dia juga bukan tempat saya menangis- nangis karena patah hati.
tapi dia tempat saya berbincang masalah hidup dan segenap pernak- pernik didalamnya,
dan dia, tempat saya mencari pandangan lain dari sekedar patah hati.

berbincang soal apa itu hidup sudah layaknya makanan kecil dikala menonton bagi kami.
berbincang "pandai" maupun "sok pandai" tentang kehidupan sudah bagaikan kebiasaan kami.

saya, dia, jelas bukan orang positif.
jelas bukan orang yang tau pasti apa itu bahagia, karena nya, ntah sudah berapa malam kami habiskan, ntah berapa jam ber-msn kami buang hanya untuk membincangkan, berdiskusi, mendebatkan, dan membuat rumusan tentang bahagia, tentang bagaimana menemukan bahagia,
tapi nyatanya?
kami tetap tak tau apa itu bahagia. sampai sekarang.
"ahh..mungkin kita masih harus menghabiskan banyak malam untuk berdiskusi soal ini la..."

dia tempat saya berbincang pintar.
tempat saya memberi nutrisi otak.
tempat saya berdebat tanpa juntrungan meski akhirnya sama- sama tetap bertahan dengan argumen awal.
sahabat yang sama- sama merelakan diri tak usahlah bahagia asal bisa tak lagi punya hati sehingga tak lagi sakit hati.
dan sahabat yang seringkali share the same thought with me...

grey's anatomy.
saya dan dia bisa menghabiskan berjam- jam berbincang lewat msn hanya untuk membahas grey's anatomy episode by episode, scene by scene, and quote by quote.
she is my bailey with all smart-bit cynic-and warm talk,
my christina yang dengan segenap ke sinisan, ke apatis an, dan ke negatif an yang bisa kami bagi bersama,
my meredith grey dengan segenap dark and twisty "thought" nya.
she is my "grey's anatomy"... wahahaha......

--

sheila
, the living "grey's anatomy"

3 comments:

Enno said...

aku jarang nonton grey's anatomy...
hehehe

s said...

reeeiiii i am damn undescribedly flattered! this is surely not a crap cosit contains me in! HAHA. none of ur posts are crap! anywaayyy.. words are really meant for u, eh? keep goin! cos it'll produce one massive dazzling masterpiece..

[rei] said...

@enno:ahhh harus nonton mbak!great series!

@shei:hahahaa....ahhhh tidak sampai dazzling masterpiece laaaaa.....
senang kalau kau suka lah laaa..hahhahaa..

 
Original Layout By Yummy Lolly Layout Modification and Header Design By Reigina Tjahaya